Pages

Sunday, October 31, 2010

#prayforindonesia

Beberapa hari yang lalu, kita dikejutkan dengan muncul nya beberapa peristiwa (lebih tepat disebut bencana) secara hampir bersamaan.. Mulai dari banjir Jakarta yang parah, gempa & tsunami di Mentawai, sampai meletusnya Gunung Merapi di daerah Jogja.. Bahkan Gunung Krakatau pun sempat mengeluarkan asap dari dalam "perutnya"..

Ngga lama dari munculnya bencara2 itu, muncul semacam gerakan yang berawal dari dunia "maya"..
Yaitu #PRAYFORINDONESIA, yang muncul di twitter..Bahkan trending topic ini sempat menjadi salah satu yang paling "laku".. Bahkan topic itu juga dibawa ke "tetangga sebelah" si twitter, yaitu Facebook, dll..
Beberapa public figure dari benua Amerika juga menggunakan topic ini sebagai bentuk kepedulian atas kerugian yg dialami serta banyaknya korban2 yang berjatuhan..

Selain adanya gerakan diatas, muncul juga ke permukaan semangat2, keyakinan2, & kekompakan untuk membantu para korban dari seluruh masyarakat indonesia.. Mulai penggalangan dana, hingga muncul sukarelawan2 yang langsung terjun ke lokasi..

Munculnya semangat2 untuk membantu para korban itu terasa cukup menyegarkan, karena ternyata kita masih punya nilai2 moral untuk saling membantu antar sesama, tanpa melihat perbedaan2 yang ada..

Mungkin, kita memang harus introspeksi diri..
Apakah memang selama ini kita terlalu egois dengan mementingkan diri kita sendiri ?..
Apakah memang selama ini kita kurang peduli dengan kondisi saudara2 kita yang kekurangan ?..
Apakah memang selama ini kita terlalu pesimis dengan kondisi bangsa kita ?..
dsb..

Saya pribadi berharap, agar semangat2, keyakinan2, & kekompakan2 masyarakat Indonesia yang "bertebaran" saat ini, bisa terus berlanjut.. Meskipun nanti sudah tidak ada bencana lagi..

Agar kehidupan kita bukan cuma "diisi" berita2 soal kekurangan & kejelekan aja, tetapi juga keyakinan2 & usaha2 yg positif agar kita bisa menjadi bangsa yang jauh lebih maju..

No comments:

Post a Comment